Pembangunan Capai 50 persen, Pj Wali Kota Tinjau Langsung Badan Jalan

Bengkulu, Kabaronlinenews.com – Pj Wali kota yaitu Arif Gunadi yang didampingi oleh Kadis PUPR nofrisman beserta jajaran juga lurah setempat dalam rangka meninjau perkembangan pembangunan jalan aru jajar pada jumat (24/1/2023).

Dalam melaksanakan pembangunan ini selaku pemerintah kota Bengkulu, dibawah kepemimpinan penjabat (Pj)Wali  Kota, Arif Gunadi terus berusaha dan berkomitmen dalam mempercepat perbaikan jalan, terutama jalan kewenangan kota Bengkulu.

Komitmen yang ia berikan itu, ditunjukkan dengan penyelesaian pembangunan jalan aru jajar sampai pada kawasan depan gerbang bandara fatmawati soekarno. Seperti proses mengganti rugi tanah milik warga yang sudah rampung diakibatkan pelebaran jalan yang telah dilakukan dalam beberapa waktu yang lalu.

Pembangunan jalan dilakukan kurang lebih sepanjang 900 meter dengan menggunakan dana sebesar 16,5 miliar dan sekarang ini pembangunan yang   dilaksanakan telah mencapai 50 persen pengerjaan.

Seperti diketahui, kawasan jalan aru jajar ini adalah akses utama dari bandara fatmawati soekarno untuk menuju jalan kawasan kota merah putih juga tol Bengkulu. Jika pembangunan yang dilaksanakan telah selesai tentunya sangat bermanfaat bagi warga kota Bengkulu.

Jalan aru jajar ini dibangun dengan pelebaran jalan 20 meter dan dengan rincian 10 meter jalan disebelah kanan dan sebelah kiri. Dengan terselenggaranya   pembangunan jalan ini Arif gunadi  berharap pembangunan jalan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat dan juga bisa meningkatkan pertumbuhan ekonomi, mobilitas masyarakat sekitarnya.
“pembangunan tahap 2 pada tahun 2022 kemarin baru setengah dilakukan, nah sekarang tepat tahun 2023 kita melanjutkan kembali program pembangunan jalan aru jajar ini,. Jadi nanti mulai dari merah putih ke bandara fatmawati itu menjadi lancer, sehingga tidak memakan banyak waktu. Selain itu ini juga dalam rangka sebagai bentuk dukungan terhadap program pemkot yang berkaitan dengan pembangunan kota baru”. Jelas arif.

Selain itu, sebagai tambahan informasi, PUPR pada tahun ini juga akan melakukan perbaikan jalan di berbagai ruas jalan seperti, sungai rupat, hibrida, dan jalan poros 1 dan 2. Ada juga rehabilitas jalan poros I yaitu, jalan putri gading cempaka penurunan sampai dengan jalan serayu. Sedangkan rehabilitas jalan poros 2 yakni jalan dua jalur kantor lurah betungan hingga jalan cimanuk.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *