Benteng- Terdapat beberapa sekolah SMPN di Kabupaten Bengkulu Tengah terkendala sinyal internet(blankspot) dalam melaksanakan tugas rutin untuk mengakses internet terutama bagi guru yang mengajar di SMP di daerah Nyiur dekat tambang. Di daerah tersebut sinyal internet sama sekali tidak ada.
Hal tersebut diungkapkan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bengkulu Tengah melalui Kasi Kurikulum, Sulianto kepada wartawan rekamjejaknews, pada Senin 5 Mei 2025.
Dikatakannya, adanya gangguan blank spot itu sangat menganggu aktivitas para guru dalam membuat laporan dan mengikuti kegiatan melalui internet.
“ Kalau sekolah yang berada di jalan lintas provinsi sinyal internetnya bagus, tapi sekolah yang berada di dalam kesulitan mengakses internet. Kadang. Untuk mendapat sinyal, para guru terpaksa mencari daerah yangagak tinggi untuk mendapatkan sinyal.
Bahkan ada guru yang menumpang di kantor desa, bahkan ada guru ke Kota Bengkulu juga untuk mendapat sinyal internet ,” kata Sulianto.
Untuk mengatasi masalah tersebut, solusinya pihaknya (Diknas) sudah mengajukan usul kepada pemerintah daerah dan Kominfo Benteng serta pihak provider untuk mengatasi akses layanan internet bagi sekolah yang lokasinya terjadi blankspot di daerah ini.
Menurut Sulianto, layanan internet era kini sebenarnya adanya gangguan akses internet menjadi kendala bagi para guru, namun demikian para guru tetap melaksanakan tugas dengan lancar untuk mencari solusinya.(*)