MUSRENBANG KECAMATAN PONDOK KUBANG TETAPKAN DIGITALISASI PELAYANAN SEBAGAI PRIORITAS

Kabaronlinenews.com, Bengkulu Tengah  – Wakil Bupati Bengkulu Tengah, Tarmizi, S.Sos., secara resmi membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan Pondok Kubang Tahun 2026 yang digelar di Aula Desa Margo Mulyo, Senin (26/01/2026).

Musrenbang kali ini mengangkat tema “Digitalisasi Pelayanan Publik dan Optimalisasi Kualitas Sektor Strategis Daerah”, sebagai bentuk komitmen Pemerintah Kabupaten Bengkulu Tengah dalam menjawab tantangan perkembangan zaman sekaligus meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala OPD terkait, perwakilan Kapolsek Talang Empat, Camat Pondok Kubang, seluruh Kepala Desa se-Kecamatan Pondok Kubang, serta tokoh masyarakat.

Dalam arahannya, Wakil Bupati Tarmizi menyampaikan bahwa Musrenbang bukan sekadar agenda tahunan, melainkan forum strategis untuk menyerap aspirasi masyarakat secara langsung. Ia menekankan pentingnya menyelaraskan perencanaan pembangunan desa dengan arah kebijakan pembangunan daerah.

Menurutnya, seluruh usulan yang dihasilkan dalam Musrenbang ini akan menjadi dasar penting dalam implementasi RPJMD Kabupaten Bengkulu Tengah Tahun 2025–2029, yang disusun secara terencana, terukur, dan berkesinambungan guna mewujudkan visi pembangunan daerah.

Wakil Bupati juga menegaskan bahwa pembangunan Bengkulu Tengah ke depan akan difokuskan pada pemberdayaan desa serta peningkatan partisipasi aktif masyarakat. Di sisi lain, digitalisasi pelayanan publik menjadi langkah strategis untuk meningkatkan efisiensi, transparansi, dan kualitas pelayanan.

Musrenbang Kecamatan Pondok Kubang menjadi wadah diskusi dan penyampaian usulan prioritas pembangunan, seperti peningkatan kualitas infrastruktur jalan, penguatan sektor pertanian, serta pengembangan sistem digital desa untuk mendukung pelayanan administrasi yang lebih cepat dan mudah.

Pemerintah Kabupaten Bengkulu Tengah berharap melalui Musrenbang ini, pembangunan di Kecamatan Pondok Kubang dapat berjalan optimal dan mampu mendorong peningkatan kesejahteraan masyarakat secara merata dan berkelanjutan. (**)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *