Masih Ada Guru di Bengkulu Tengah Belum Terima TPG Triwulan I, Dinas Dikbud Beri Penjelasan Ini

Bengkulu Tengah,kabaronlinenews.com – Hingga saat ini ternyata masih ada juga guru di Bengkulu Tengah yang belum menerima pencairan Tunjangan Profesi Guru (TPG) triwulan I.

Hal ini disampaikan langsung oleh pihak Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Bengkulu Tengah.

Dinas Dikbud Bengkulu Tengah beri penjelasan ini.

Kepala Dinas Dikbud Kabupaten Bengkulu Tengah, Drs. Tomi Marisi, M.Si melalui melalui Operator TPG Dinas Dikbud, Napoleon, S.Pd menjelaskan, saat ini pihaknya belum memproses pencairan TPG triwulan II karena masih mengurus proses pencarian TPG triwulan I.

Ternyata hingga saat ini masih ada guru yang belum menerima TPG Triwulan I tersebut.

Sedangkan untuk total guru yang sudah menerima pencairan TPG Triwulan I ada sekitar 749 orang.

“Belum kita proses untuk TPG triwulan II karena kita mau menyelesaikan penyaluran TPG triwulan I. Sebab tak bisa dipungkiri jika masih ada guru yang belum menerima TPG triwulan I,” bebernya.

Lanjut Napoleon, saat ini sudah ada berkas guru yang sudah valid dan SK sudah keluar.

Pada saat ini sedang diproses pencairan dan akan diajukan ke Badan Keuangan Daerah (BKD)

Namun saat ini masih ada juga info GTK guru belum valid.

Untuk guru yang valid ini tak diketahui jumlahnya karena tak muncul pemberitahuannya.

Untuk guru yang belum valid ini rata-rata guru yang mengajar di sekolah kecil.

“Yang sudah valid ada dan yang belum valid juga ada. Saat ini semuanya masih berproses. Semoga tak ada hambatan dan penyaluran TPG triwulan I ini bisa selesai dan rampung pada bulan Juni ini juga,” sampainya

Apabila penyaluran TPG triwulan I ini sudah selesai disalurkan, maka pihaknya bisa memproses untuk pencairan TPG triwulan II.

Napoleon menegaskan, untuk pencairan TPG triwulan II ini tak serumit saat pencairan TPG triwulan I.

Sebab pencairan Tw II ini hanya menunggu semua guru menyerahkan berkas syarat pencairan, setelah itu pihaknya akan langsung mengusulkan pencairan.

Syarat yang harus dikumpulkan oleh para guru terdiri dari absensi dari bulan April hingga bulan Juni dan Surat keterangan dari setiap kepala sekolah dimana guru tersebut bertugas.

“Kemudian apabila ada guru yang baru naik pangkat, untuk menyerahkan SK pangkat terbaru dan gaji berkala terbaru harus dilampirkan juga,” ungkapnya

Terpisah, Ketua Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Bengkulu Tengah, Supriyanto, S.Pd mengatakan, kepada guru yang belum menerima penyaluran TPG triwulan I untuk bersabar, sebab semuanya sedang berproses.

Untuk yang valid semoga bisa segera valid sehingga bisa diproses pencairannya.

Sedangkan untuk yang sudah valid, saat ini Dinas Dikbud sedang memproses pencairan dan semoga pekan ini masuk ke dalam rekening.

“Kepada guru berharap untuk bersabar dan semoga bisa segera cair. Kami berharap pencairan TPG triwulan II tak terlambat dan bisa segera salur apabila proses pencairan TPG Triwulan I sudah selesai,” harapnya. (**)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *