Bengkulu Tengah,kabaronlinenews.com – Pemerintah Kabupaten Bengkulu Tengah melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik menggelar seleksi calon paskibraka tingkat Kabupaten Bengkulu Tengah tahun 2025 di Pendopo Bukit Kandis, Kamis (10/4/2025).
Acara dihadiri dan dibuka secara langsung oleh Wakil Bupati Bengkulu Tengah Tarmizi S.Sos., Tampak ikut mendampingi, Asisten III Bidang Administrasi Umum H. Elyandes Qori, SE.,M.Si., Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Benteng, Andi Erzantara, S.STP., M.Si., Kepala Cabang Dinas Wilayah VIII Bengkulu Tengah Maryono, S.E., Selain itu turut hadir juga pembina, pelatih dan pendamping SLTA serta pengurus purna paskibraka Indonesia Kabupaten Benteng.
Wakil Bupati dalam sambutannya berharap semoga kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar dan semoga yang terpilih nanti dapat menjalankan tugasnya.
“Khususnya untuk anak-anak tetap semangat mengikuti kegiatan dan kami berharap kegiatan ini dapat berjalan dengan baik dan untuk yang terpilih dalam seleksi nantinya melaksanakan tugasnya sesuai dengan harapan kita bersama.”
Seleksi ini diikuti pelajar dari tingkat SMA/MA/SMK Negeri dan Swasta di Kabupaten Bengkulu Tengah sebanyak 176 orang yang mana nantinya dipilih sebanyak 32 orang terdiri dari 16 laki laki dan 16 perempuan untuk tingkat kabupaten dan nanti juga akan dilaksanakan seleksi tingkat provinsi sebanyak 10 orang, 5 Laki-laki dan 5 Perempuan.
Terakhir Wakil Bupati menyampaikan untuk memberikan penilaian yang selektif dan jujur.
” Kepada seluruh pelatih dan tim seleksi diharapkan dapat memberikan penilaian yang selektif dan jujur sesuai dengan kriteria dan pedoman sehingga didapatkan peserta yang benar-benar layak untuk mewakili Kabupaten Bengkulu Tengah baik itu tingkat Kabupaten, provinsi dan nasional.” Tutupnya. (**)